MAJENE  

Lima Dusun di Mekkatta Dikepung Banjir, Warga Masih Bertahan

MAJENE, Lima dusun di desa Mekkatta Kecamatan Malunda Kabupaten Majene, kembali dilanda Banjir, Jumat (24/6/2022).

Akibatnya, lima dusun di desa Mekkatta dan dua dusun di Desa Maliaya dikepung banjir.

Camat Malunda, Salahuddin, yang dikonfirmasi via telepon mengatakan, saat ini dirinya masih cuti, namun dia dapat info dari teman teman disana di Mekkatta memang banjir dan Maliaya.

Baca Juga  Wakil Bupati Majene Buka Muscab Ke-IV HIPMI: Dorong Pengusaha Muda Kembangkan Potensi Ekonomi Daerah

“Lima dusun memang yang di Mekkatta dan termasuk Maliaya ada dua dusun. Menurut laporan pak desanya saya kontak tadi ini. Mengenai warga dusun yang sudah terisolir karena dikepung banjir, masih tetap bertahan di rumah masing masing karena air masih sebatas lutut orang dewasa,” ujarnya.

Baca Juga  Diduga Arahkan Caleg, Bupati Majene, Plt Kadisdikpora dan Sejumlah Kepsek Ketemuan di Pamboang

Salahuddin menyebut, dirinya tidak memantau langsung karena tengah cuti. “Volume air sangat cepat naik, di samping curah hujan sangat tinggi, pohon pohon di pegunungan itu banyak yang ditebang,” ungkapnya.

Rencana kedepan, lanjut Salahuddin, untuk mengantisipasi banjir yang sering terjadi, salah satunya kurangnya serapan air salah satu penyebabnya pohon pohon yang di gunung akan kita tanami kembali. “Itu rencana kita. Hingga kini untuk kerugian materil pasti ada tapi Alhamdulillah untuk korban jiwa tidak ada. Mengenai lalulintas jalan saya kira tidak sampai lumpuh. Di malunda sendiri hujannya sudah reda. Sebentar ini saya coba telpon lagi kesana, untuk mengetahui seperti apa kondisi saat ini,” pungkasnya. (satriawan)

Baca Juga  Camat Sendana Harmawati, Orang Dekat Mantan Bupati Majene Lukman "Diparkir"

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *