DAERAH  

Sekprov Idris Beberkan Agenda Wapres di Sulbar

Sekprov Sulbar Muhammad Idris, bersama Tenaga Ahli Gubernur Sulbar Munadir Mubarak dan Emeralda Ayu Kusuma, Danrem 142 Tatag Brigjen TNI Farouk Pakar dan Perwakilan Tim Kunker Wapres RI Muhammad Reza.

MAMUJU, Pemprov Sulbar kembali melakukan rapat persiapan kedatangan Wakil Presiden RI Prof. Dr. K. H. Ma’ruf Amin bersama Ibu Hj Wury Ma’ruf Amin di Kabupaten Mamuju pada 23-24 Februari 2023. 

Rapat dipimpin Sekprov Sulbar Muhammad Idris, bersama Tenaga Ahli Gubernur Sulbar Munadir Mubarak dan Emeralda Ayu Kusuma, Danrem 142 Tatag Brigjen TNI Farouk Pakar dan Perwakilan Tim Kunker Wapres RI Muhammad Reza. Turut hadir sejumlah forkopimda se Sulbar dan OPD Pemprov Sulbar, di Rujab Gubernur Sulbar, Selasa 21 Februari 2023. 

Baca Juga  JMSI bertandang ke Mapolda Sulbar, Ini Pesan Kapolda Irjen Verdianto Bitticaca

Sekprov Sulbar Muhammad Idris menyampaikan, agenda Kunker Wapres RI Ma’ruf Amin di Sulbar dalam rangka percepatan penanganan Stunting di Sulawesi Barat. Agenda lain meninjau rahabilitasi dan rekonstruksi pasca gempa bumi 2021. Wapres juga akan menyerahkan bantuan Stunting dan perlengkapan pendidikan bagi anak tidak sekolah. 

Baca Juga  Komisi ASN Temui Akmal Malik Terkait Penilaian Penerapan Sistem Merit di Sulbar

Muhammad Idris berharap dukungan dari seluruh pihak agar mendukung suksesnya agenda Wapres di Sulbar. 

“Kita harapkan warga negara khususnya di Sulbar mendukung suksesnya agenda Wapres,” ujar Idris. (rls)

Baca Juga  Penanganan Stunting di Pasangkayu Libatkan Remaja Masjid, Begini Modelnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *