MAJENE  

Pemerintah Kabupaten Majene Gelar Safari Ramadhan di Kecamatan Sendana

Foto : Safarari Ramadhan di tiga titik

Majene, 11 Maret 2025 – Pemerintah Kabupaten Majene kembali menggelar Safari Ramadhan pada malam kesebelas Ramadhan 1446 H di Kecamatan Sendana, Sulawesi Barat, Senin (10/3). Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Majene, H. Andi Achmad Syukri., S.E, M.M, bersama Wakil Bupati Majene, Dr. Hj. Andi Rita Mariani, M.Pd, serta jajaran pemerintah daerah, termasuk Sekretaris Daerah H. Ardiansyah, S.STP, Ketua dan Anggota DPRD, Ketua TP PKK, Forkopimda, serta para pimpinan OPD dan instansi vertikal.

Baca Juga  Remaja Putri di Galung Tengah Dilaporkan Hilang. Ada yang Lihat di Mamuju

Dalam sambutannya, Bupati Majene mengajak masyarakat untuk menjadikan Ramadhan sebagai momentum meningkatkan keimanan dan ketakwaan. Ia menekankan pentingnya muhasabah dan introspeksi diri, serta memperkuat silaturahmi, keamanan, ketertiban, dan kebersihan lingkungan.

“Ramadhan adalah waktu terbaik untuk mengevaluasi diri. Mari kita jaga silaturahmi dan bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan bersih,” ujar Bupati.

Ia juga mengajak masyarakat untuk bersatu dalam membangun Majene yang lebih maju dengan semangat “SIBALIPARRIQ”—Majene sebagai rumah bersama dengan visi Unggul, Mandiri, dan Religius.

Baca Juga  Jaga Ketersediaan Stok Darah di Majene, Dinkes akan Gandeng Perguruan Tinggi

“Jika kita bersatu, Majene bisa menjadi daerah yang maju dan sejahtera, menuju baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Majene menyoroti program 100 Hari Kerja yang mencakup Gerakan Majene Mapaccing (kebersihan lingkungan), Gerakan Majene Terang (penerangan jalan), Gerakan Stabilisasi Harga Kebutuhan Pokok, serta Gerakan Reformasi Birokrasi.

Baca Juga  Tinggalkan Keluarga untuk Tangkap Ikan, Nelayan Majene Meninggal di Perairan Lombok

Pada Safari Ramadhan kali ini, Bupati Majene melaksanakan ibadah di Masjid Ridho Allah, Kelurahan Mosso, sementara Wakil Bupati melaksanakan Safari di Masjid Darul Qarar Apoang, Desa Bukit Samang. Di tempat lain, Sekda Majene, H. Ardiansyah, S.STP, turut melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Al-Abadah Apoleang, Kelurahan Mosso Dhua.

Safari Ramadhan ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai keislaman di Kabupaten Majene.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *