MAJENE  

Bupati Majene Safari Ramadhan di Ulumanda

MAJENE,- Masih dalam suasana Safari Ramadhan 1446 H yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Majene sebagai wujud silaturahmi dan penguatan ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat. Salah satu agenda safari kali ini berlangsung di 3 (tiga) masjid yang ada di Kecamatan Ulumanda.

Bupati Majene, H. Andi Achmad Syukri, S.E.,M.M, lakukan safari Ramadhan di Masjid Baburrahman, Dusun Sulai Desa Sulai, Selasa (11/3/2025).

Turut membersamai Bupati dan Wakil Bupati Majene yakni, Sekretaris daerah, Ketua dan Anggota DPRD kabupaten Majene, para Forkopimda, para staf Ahli Bupati dan para Asisten Setda Majene, segenap para pimpinan OPD, para Kabag dilingkup Pemkab Majene, Direktur RSUD Majene, Ketua TP PKK Kabupaten Majene, Camat Ulumanda, dan segenap para Kepala Desa Se-kecamatan Ulumanda.

Dalam sambutannya Bupati Majene, H. Andi Achmad Syukri,S.E,M.M, di Masjid Baburrahman, Dusun Sulai Desa Sulai, mengatakan bahwa sebagai masyarakat muslim patut bersyukur dikarenakan masih dapat menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan tahun ini. Mengingat begitu banyak keutamaan dan kemuliaan di bulan yang istimewa itu, mulai dari pahala yang akan dilipat gandakan di sisi Allah SWT dan setiap insan diberi kesempatan untuk kembali suci dan bersih dari segala dosa.

Baca Juga  PPPA Majene Tindak Lanjuti Penertiban Manusia Silver, 8 Orang Akan Dipulangkan ke Makassar

Bupati, juga mengatakan, Pemkab Majene melalui kegiatan Safari Ramadhan kali ini merupakan salah satu bentuk sikap dan peran pemerintah dalam membangun tali silaturrahmi antara sesama muslim, khususnya pemerintah dan masyarakat Kabupaten Majene.

Bapak Bupati Majene kembali mengajak mari kita bersatu paduh untuk membangun Majene dua kali lebih baik dengan Take line, ” SIBALIPARRIQ”, Majene rumah kita, dengan spirit pembangunan berkelanjutan melalui visi Majene Unggul, Mandiri dan Religius. Kalau ini bisa terwujud, Majene bisa maju, sejahtera menuju daerah baldatun thaibatun war rabbun gafur.

Baca Juga  Pemkab Majene Bersama BRI Luncurkan Program "Cegah Stunting Itu Penting" untuk Tekan Angka Stunting

Sementara dalam sambutan, Wakil Bupati Majene,Dr.Hj.Andi Rita Mariani, M.Pd, di Masjid Al-Azis Dusun batu lotong, Desa Sulai, Andi Rita mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan momentum Ramadhan sebagai sarana mempererat silaturahmi dan membangun komunikasi yang harmonis antara ulama, umara, dan umat. Ia juga menekankan pentingnya memakmurkan masjid dan musholla melalui berbagai kegiatan ibadah seperti buka puasa bersama, sholat tarawih, tadarus, serta menjaga nilai ibadah, toleransi, dan ketertiban selama bulan suci ini

Sementara Sekretaris daerah H. Ardiansyah,S.STP, membawakan Safari ramadhan di masjid Ainul Yaqin, Dusun Salassang, Desa Salutambung. H. Ardiansyah dalam kesempatan tersebut menekankan pentingnya Safari Ramadhan sebagai sarana silaturahmi dan penguatan ibadah. “Safari Ramadhan ini tidak hanya sebagai bentuk kunjungan pemerintah daerah ke masyarakat, tetapi juga sebagai ajang untuk meningkatkan kebersamaan dan memperkuat ukhuwah Islamiyah. Bulan Ramadhan adalah bulan penuh rahmat dan ampunan, di mana setiap amal kebaikan dilipat gandakan pahalanya. Oleh karena itu, mari kita manfaatkan momen ini untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT,” tutur Ardiansyah.

Baca Juga  Pemkab Majene Gelar Pengecekan Fisik Kendaraan Dinas untuk Optimalkan Kinerja ASN

Dalam Safari ramadhan di kecamatan Ulumanda ini, Pemerintah Kabupaten Majene kembali memberikan sejumlah bantuan berupa bingkisan dan uang tunai kepada para pengurus masjid yang ada di kecamatan Ulumanda ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *