MAJENE, Sejumlah mahasiswa Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) yang tinggal indekos di lingkungan Lutang, Kabupaten Majene, dihantui dengan maraknya pencuri yang berkeliaran tengah malam di lokasi sekitar Unsulbar itu.
Salah seorang mahasiswa Unsulbar, Win di akun facebooknya mengunggah kegusarannya terkait pencuri yang sering berkeliaran tengah malam di Lutang.
“Assalamualaikum
Salam sejahtera untuk kita semua. Selamat malam. Tabe’. di sampaikan kepada teman-teman yg tinggal di BTN atau di kost daerah lutang supaya berhati-hati, karena tadi malam tepat pada pukul 2:00 subuh di BTN saya tepatnya di depan FISIP telah berkeliaran pencuri, dan bahkan sempat mau ambil motor saya namun saya bisa cepat hadang dan akhirnya saya bisa ambil motor saya tpi iya… pencurinya berhasil lari. Jadi teman-teman klu tidur jgn terlalu keenakan tidur karena pencuri sekarang sedang memantau kita semua yg anak kost kasian… dan motor nya jgn lupa kunci leher, pakaian jangan di jemur diluar klu malam, dan kemudian pintu kost, BTN nya jangan lupa di kunci dengan baik. Sekian dan terimakasih,” tulisnya di medsos yang dibagikan puluhan mahasiswa Unsulbar di grup Unsulbar info, Minggu (6/3/2022).
Melihat postingan itu, sejumlah mahasiswa Unsulbar yang tergabung dalam grup itu dan juga tinggal indekos merasa khawatir soal keadaan mengerikan itu.
“Akhir akhir ini heran ka juga setiap jam 2 malam di kos ku selalu mati lampu ternyata ada pencuri.. Karna perna mi terjadi pencurian juga d kos ku..,” tulis Jerni.
“iya harus ki hati² sekarang saya juga pernah di kejar orang di lutang jam 1 malam pas pulang ka dari teman ku. jadi perlu waspada ki,” tulis Januar.
Salah seorang mahasiswa Unsulbar juga merasa ngeri dengan peristiwa itu. “Ih ngerinya,” tulis Indah. (*)