MAJENE  

Empat Hari Nelayan Malunda Hilang, Tim SAR Sasar Perairan Baturoro

nelayan hilang di Malunda
Tim SAR Gabungan kembali mencari nelayan hilang di perairan Baturoro Tubo Sendana. (Foto: ist)

MAJENE, Pihak Kepolisian dan Tim Badan SAR Nasional (Basarnas) terus melakukan upaya pencarian terhadap nelayan yang hilang, Adam (52 tahun), warga Dusun Parabaya Desa Lombong Kecamatan Malunda. Adam dilaporkan hilang saat melaut pada hari Sabtu, 27 Januari 2024.

Sebelum melanjutkan proses pencarian, Kapolsek Malunda, Iptu Muh. Irwan, mengumpulkan tim pencari di Dusun Parabaya Desa Lombong pada Rabu (31/1/24). Pada kesempatan tersebut, Iptu Muh. Irwan memberikan himbauan kepada seluruh tim pencari untuk mengutamakan keselamatan diri dan menjaga kekompakan. Semua tim juga diminta untuk menyiapkan perlengkapan yang diperlukan selama pencarian.

Baca Juga  Pelantikan dan Pengangkatan Lima Pimpinan Baznas Majene

“Pencarian ini bukan hanya tanggung jawab kepolisian dan Basarnas, tapi juga tanggung jawab bersama masyarakat. Mari kita bersatu dalam upaya menemukan saudara kita yang hilang,” ujar Kapolsek Malunda.

Pada hari keempat pencarian, Tim Basarnas membagi diri menjadi dua tim. Tim pertama melakukan pencarian ke arah selatan menuju perairan yang mengarah ke perairan Batu Roro, sementara Tim kedua mengarah ke utara menuju Tanjung Ngalo. Penggunaan dua jenis perahu, yaitu perahu Kaloto dan perahu jenis Sandeq, diharapkan dapat memaksimalkan cakupan pencarian di perairan yang luas.

Baca Juga  Sempat Palang Jalan Trans Sulbar, Puluhan Masyarakat Malunda Ulumanda Serahkan 3 Tuntutan

Dalam kegiatan pencarian tersebut, hadir juga Camat Malunda, Muslimin, S.Ag.,M.M., anggota DPRD Majene, Kepala Desa Lombong, Tim Basarnas, dan masyarakat nelayan. Upaya pencarian melibatkan satu unit perahu karet dan puluhan perahu nelayan dari sekitar wilayah tersebut.

Baca Juga  Nelayan Pamboang Hilang Dua Hari, Diselamatkan di Perairan Lero Pinrang

Semua pihak berharap agar pencarian ini segera membuahkan hasil positif dan Adam dapat ditemukan dengan selamat. Upaya terus dilakukan dengan semangat kebersamaan dan komitmen untuk menjaga keselamatan setiap individu yang terlibat dalam proses pencarian. (Ali)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *